Sabtu, 20 Desember 2014

Tutorial Kaligrafi






Kembali lagi dengan sebuah karya baru hehe, kali ini aku mau share tutorial kaligrafi dari kalender bekas. Ide awalnya muncul waktu liat acara tentang rumah di salah satu tv swasta nah di rumah yang lagi di liput ada kaligrafi yang unik, warnanya 'ngejreng' beda dari yang biasa aku liat, jadi 'fresh' keliatannya.
Kembali ke tutorialnya. Kali ini aku pakai bahan dasarnya dari papan kalender duduk (alasnya) menurutku itu cocok buat project ini. Selain itu sekarang akhir tahun pasti banyak kalender yang siap dibuang dari pada dibuang gitu aja kan lebih baik kita daur ulang jadi sesuatu yang lebih  bernilai.

Bahan&Alat

  • Kalender duduk bekas ukuran 14,5 x  21 cm(yang di pakai bagian dalam / alasnya).
  • Wrapping paper ( kertas kado ) aku pake 'wrapping paper book' jadi banyak pilihan coraknya tapi pake yang biasa juga ga jadi masalah yang penting kita pake yang permukaannya licin supaya bagus hasilnya.
  • Kertas Lipat (yang permukaannya licin).
  • Pensil/ pulpen.
  • Penggaris
  • Lem putih
  • Gunting
  • Cutter.


Cara Membuat
1. Gunting bagian kalender menjadi dua bagian (untuk alasnya/pigura).



2. Gunting lagi menjadi dua bagian (kecil & besar ) untuk menggunting tinggal ikuti garis pemisah di setiap bagian.


3. Pilih kertas yang akan di pakai.


4. Pola kertas sesuai ukuran di tambah kampuh (kelebihan) 2cm.



5. Lem bagian sisi kalender.


6. Tempelkan ke kertasnya.



7. Tarik bagian ujung kertas sehingga membentuk segitiga (lakukan disetiap sudut).


8. Tempel kertas kebagian belakang kalender.


9. Lipat bagian sisi yang lain, tempel.





10. Untuk bagian kecil kalender rapihkan bagian sisiya (beri lem di sekitas sisinya).


11. Potong bagian kecil kalender dengan cutter (bukan di potong jadi dua bagian tapi cukup di gores pelan sampai bisa di tekuk), caranya ukur 9cm dari atas tandai lalu goreskan (maaf kalo bikin pusing susah buat di jelasinnya), semoga gambarnya bisa membantu.



12. Tempel bagian kecil di belakang, yang di lem bagian atas yang panjangnya 9cm, ini tujuannya buat kaki penyangga.



13. Untuk tulisan kaligrafinya aku udah buat polanya dulu supaya ga ribet harus mola di kertas lipetnya.


14. Cetak pola di bagian belakang kertas lipat (bag.putih), gunting.





15. Tempel hurufnya ke bagian pigura.




Bagaimana tutorialnya??  maaf kalo ada kata-kata yang bikin bingung semoga dengan adanya gambar bisa lebih membantu. Jadi selamat mencoba ga susah kok :) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar